Podcast Penjaga Nusantara Episode 16 : Mengurangi Efek Rumah Kaca Bagian Dari Program 41 Item di Media Pembelajaran Pencegahan Planetary Crisis Malaka jaya

PostJakarta
0

Dr. H. Taufiq Supriadi seorang penggiat lingkungan, Ketua RT08 RW04 Malaka Jaya, Duren Sawit Jakarta TImur; Wakil Ketua Umum DPP Asosiasi RT RW Sse-Indonesia, founder Media Percontohan Pembelajaran Pencegahan Planetary Crisis Malaka Jaya, Duren Sawit Jakarta.



Jakarta,

Podcast Penjaga Nusantara terus melakukan inovasi dan sosialiasi untuk menjaga lingkungan tetap lestari dengan membahas pentingnya pengurangan emisi Gas Rumah Kaca dari tempat kita berada. 


Pengurangan emisi gas rumah kaca dari lingkungan RT08 RW04 Malaka Jaya, Duren Sawit Jakarta Timur terus dilakukan, antara lain dengan menanam pohon dalam menjaga keanekaragaman hayati serta mencegah bahaya polusi dan menghambat cepatnya perubahan iklim. Saat ini sudah ada 817 tanaman produktif yang diharapkan untuk mampu menghasilkan oksigen dalam memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar, serta banyak item lainnya yang mendukung pencegahan krisis planet.. 


Program lain yang di gagas adalah setiap akhir minggu, bisa Sabtu/Minggu, diadakan Hari Bebas Kendaraan Bermotor (HBKB) atau Car Free Day (CFD) sebagai kepedulian warga untuk mengurangi emisi karbon dari kendaraan bermotor RT08 RW4 Malaka Jaya, Duren Sawit Jakarta Timur. Gang yang biasa dilewati kendaraan bermotor dialihfungsikan menjadi perpustakaan warga untuk dijadikan sebagai ruang bermain dan belajar anak-anak hingga dewasa agar terjalin literasi positif dan interaksi yang produktif. Termasuk juga didalamnya diselipkan kegiatan edukasi pemahaman terkait dengan pembangunan yang berkelanjutan, serta pentingnya menjaga keanekaragaman hayati dan pencegahan perubahan iklim dan mengurangi polusi di lingkungan terdekat.


Eddy Geseng seorang humoris dalam Sitkom Channel Youtube “Penjaga Nusantara”


Seperti biasa podcast dipandu oleh Eddy Geseng seorang humoris dalam Sitkom Channel “Penjaga Nusantara” kali ini menghadirkan Dr. H. Taufiq Supriadi seorang Penggiat Lingkungan, yang juga sebagai Ketua RT08 RW04 Malaka Jaya, Duren Sawit Jakarta TImur, juga selaku Wakil Ketua Umum DPP Asosiasi Rukun Warga dan Rukun tetangga Se-Indonesia, termasuk juga sebagai founder Media Percontohan Pembelajaran Pencegahan Krisis Planet Malaka Jaya, Duren Sawit, Jakarta Timur.


Sejatinya kita adalah penjaga alam, bergeraklah untuk kelestarian lingkungan. Sekecil apapun yang kita lakukan Insya Allah bermanfaat untuk anak cucu di masa depan. 


Untuk mengetahui detail podcast Penjaga Nusantara Episode ke-16 silahkan klik tautan berikut:


https://youtu.be/RXs-tDKGsks?si=f8lgdHJrzz1u4edS




Posting Komentar

0Komentar

Posting Komentar (0)