Connect with us

Nasional

Ketua Umum IP-KI Bambang Sulistomo : IP-KI Akan Terus Mendorong Bangsa Ini Untuk Kembali Kepada Pancasila dan kedaulatan Rakyat

Published

on

 

Jakarta,

Bertempat di Gedung Juang 45 Menteng Jakarta pada Jumat 10 Juni 202, Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia ( IP-KI ) menggelar “Focus Group Discussion Cita-cita Proklamasi dan Nawa Cita Proklamasi untuk Indonesia”


Dengan Narasumber. H.M. Bambang Sulistomo. S.IP, M.Si Ketua Umum DPP IP-KI. Prof. Dr. H. Bomer Pasaribu, S.H., S.E., M.S, Tokoh Politik, Akademisi, dan Diplomat Indonesia. Ir. Soegiharto Santoso, Ketua Umum APTIKNAS & Ketua Umum APKOMINDO. Serta moderator: Troy Vladznovsky, Wasekjend DPP IP-KI.

H.M. Bambang Sulistomo. S.IP, M.Si Ketua Umum DPP IP-KI Menegaskan bahwa saat ini Nawa Cita sudah menjadi 5 nilai yang harus bisa membawa kepercayaan rakyat, sehingga rakyat diberlakukan adil dan tidak pilih kasih, demikian juga pemimpin negri ini harus bisa menegakkan Hukum secara benar serta tidak pilih kasih.

Dan dalam berpolitik, berdemokrasi, penegakan hukum maupun membangun ekonomi, harus berlandaskan nilai-nilai Pancasila.

IP-KI akan terus mendorong kepada bangsa ini untuk kembali kepada Pancasila dan kedaulatan rakyat, tunjukkanlah konsistensi apakah Pancasila sudah dijalankan dengan benar ?, apakah bangsa ini sudah bisa memberikan contoh ekonomi Pancasila ?, seperti apa pendidikan Pancasila yang diajarkan kepada Generasi Penerus Bangsa ?, Bagaimana politik Pancasila yang diajarkan oleh Pendiri Bangsa ini ?, seperti apa sistem hukum Pancasila, dalam menegakkan keadilan, dan menyangkut proses demokrasi maka nilai-nilai demokrasi harus dikaitkan dengan Pancasila, yang ada dalam pembukaan Undang-Undang Dasar 1945 yaitu masalah kedaulatan rakyat, karena keadilan sosial tanpa nilai-nilai kebangsaan dalam UUD 45 bukan demokrasi Pancasila, bahkan bisa menuju Demokrasi liberal yang seolah-olah rakyat yang berkuasa. padahal yang berkuasa adalah partai politik.

Dalam Pemilu dan Pilpres 2024, seluruh rakyat Indonesia diharapkan dapat memilih calon wakil rakyat yang jujur, Rakyat harus turut menjaga kejujuran Proses Pemilu dan Pilpres 2024, sehingga akan lahir pemimpin yang jujur juga, kalau pemimpin dilahirkan tidak jujur maka dia akan disandera oleh orang-orang yang mensponsori ketidakjujuran tersebut, tegas Dr Bambang Sulistomo.

Prof. Dr. H. Bomer Pasaribu, S.H., S.E., M.S, Tokoh Politik, Akademisi, dan Diplomat Juga senior Dewan Pimpinan Pusat Ikatan Pendukung Kemerdekaan Indonesia ( IP-KI ) Menegaskan, bahwa dalam Refleksi transformasi nilai-nilai Pancasila revolusi dan cita-cita kemerdekaan RI yang pernah dicetuskan oleh Jenderal Besar AH Nasution, bahwa perjuangan menuju Indonesia yang baik, maka kita harus bersatu, karena Persatuan dan Kesatuan adalah modal besar untuk mewujudkan Bhinneka Tunggal Ika oleh manives IP-KI.

Kajian IPKI yang sangat mendalam apa yang dituangkan presiden dalam nawa cita meningkatkan produktivitas dan daya saing, menuju cita-cita Proklamasi dan cita-cita 17 agustus 1945.

Menurut nya saat ini masih terjadi ketimpangan, oleh karena itu kita harus kembali ke jatidiri menuju tujuan Proklamasi Kemerdekaan dengan roll model menuju keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia serta menuju Indonesia Emas 2045. Dan salah satu yang dibutuhkan adalah SDM unggul agar pertumbuhan ekonomi dapat melejit. Perjuangan yang akan datang perlu perbaikan dalam tingkat kualitas SDM, tegas Prof Bomer Pasaribu.

Sementara Pilar Saga dari DPP MAPANCAS dengan gagasan Mengenai Bonus Demografi Indonesia dengan Usia Produktif yang besar menegaskan, Sebagai anak muda harus punya semangat Nasionalisme dan semangat kebangsaan agar Indonesia terus maju dan berkembang, kita ini Indonesia dan kita adalah Pancasila.

Oleh sebab itu seluruh Generasi Muda Indonesia harus kembali kepada Nafas Pancasila, kita harus bisa menjaga anak -anak kita jangan sampai terpengaruh negatif dari digitalisasi seperti menggunakan Medsos dengan tidak bijak msupun rusak karena Narkoba, Mari kita bangun bangsa ini dengan Nafas Pancasila, pinta Pilar Saga.

Ir. Soegiharto Santoso, Ketua Umum APTIKNAS & Ketua Umum APKOMINDO dalam paparannya mengungkapkan akan kemajuan teknologi informasi dan komunikasi internet, hingga ke desa-desa. Atau digitalisasi pedesaan, ini sangat bermanfaat dalam pembangunan nasional.

Kedepan Indonesia perlu transformasi menyeluruh untuk mendukung Indonesia Emas 2024 dengan dukungan stabilitas nasional serta hukum berkeadilan, Tegasnya. 

Continue Reading
Click to comment

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita

Pelita Air Sambut Kedatangan Armada Ke-10 Airbus A320 dan Menguatkan Komitmen Melayani Masyarakat Indonesia

Published

on

Pelita Air merayakan kedatangan pesawat Airbus A320 ke-10 dalam armadanya. Kedatangan pesawat terbaru dengan registrasi PK-PWL ini tidak hanya menjadi tonggak penting dalam sejarah kami, tetapi juga mencerminkan komitmen kami untuk terus meningkatkan layanan dan pengalaman penerbangan bagi pelanggan setia kami, serta menunjukkan kepercayaan pabrikan dan lessor pesawat terhadap pertumbuhan bisnis Pelita Air.

Pesawat ke-10 ini dan disusul oleh pesawat ke-11 di minggu ke-2 bulan Desember 2023 akan segera diintegrasikan ke dalam jaringan penerbangan kami untuk membantu Pelita Air meningkatkan pelayanan kepada masyarakat untuk periode musim liburan Nataru.

Dengan adanya 2 pesawat tambahan tersebut, Pelita Air akan membuka rute-rute baru dan menambah frekuensi penerbangan di rute yang sudah kami layani sehingga total tambahan kapasitas yang akan disediakan meningkat lebih dari 20%.

Animo tinggi masyarakat mengiringi perkembangan Pelita Air melalui pencapaian tingkat keterisian (Seat Load Factor) pada Kuartal III sebesar 83.2% dan sebesar 87.1% pada bulan Oktober 2023. Hingga saat ini, Seat Load Factor pada MTD (Month to Date) bulan November 2023 telah mencapai 88.7%.

Direktur Utama Pelita Air, Dendy Kurniawan, menyatakan, “Pencapaian ini adalah hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh tim Pelita Air serta dukungan yang luar biasa dari pelanggan kami. Kedatangan pesawat ke-10 ini dan pertumbuhan yang solid sepanjang tahun 2023 menunjukkan bahwa Pelita Air terus berkomitmen untuk memberikan layanan yang lebih baik dan lebih inovatif bagi pelanggan setia kami.”

Dengan kedatangan pesawat ke-10 dan pertumbuhan yang solid ini, Pelita Air optimis melanjutkan perannya sebagai salah satu katalis dalam industri penerbangan Indonesia dan akan terus berusaha memberikan layanan yang terbaik bagi masyarakat.

Continue Reading

Berita

Peringati Dua Dekade Pemilu Langsung, The Habibie Center Luncurkan Habibie Democracy Forum

Published

on

Jakarta – The Habibie Center (THC) akan meluncurkan Habibie Democracy Forum (HDF) pada tanggal 15-16 November 2023 mendatang di Jakarta. Peluncuran HDF ini dalam rangka memperingati dua dekade Pemilu langsung di Indonesia (2004-2024), sekaligus menyambut Pemilu serentak yang akan diselenggarakan pada bulan Februari 2024 mendatang.

HDF akan diselenggarakan setiap tahun pada bulan November sebagai agenda utama dari rangkaian acara HUT The Habibie Center. Adapun tema yang diangkat pada HDF perdana ini yaitu “Memperluas Ruang Sipil untuk Demokrasi yang Lebih Kuat di Indonesia dan Kawasan”.

Tema tersebut dipilih sebagai respon terhadap tren global semakin terbatasnya kebebasan berekspresi, berserikat, dan berkumpul, yang merupakan elemen penting dalam demokrasi untuk terus berkembang. Selain itu, fenomena menyusutnya ruang sipil dan demokrasi memunculkan kekhawatiran tidak hanya di Indonesia namun juga secara global.

Acara peluncuran HDF akan dibuka secara resmi oleh Wakil Presiden Ma’ruf Amin. The Habibie Center juga mengundang mantan Wakil Presiden Jusuf Kalla dan Perdana Menteri Malaysia Dato Seri Anwar Ibrahim untuk memberikan pidato terkait perjalanan demokrasi di Indonesia dan kawasan serta upaya merawat dan mengembangkan demokrasi.

Seusai peluncuran HDF, acara dilanjutkan dengan 5 sesi diskusi panel yang mengangkat topik Pemilu 2024 dan prospek demokrasi Indonesia, refleksi pemberantasan korupsi dalam seperempat abad demokrasi, mendorong tata kelola sumber daya alam dan lingkungan yang demokratis dan berkeadilan, mempromosikan etika AI (Kecerdasan Buatan) yang berintegritas untuk demokrasi, serta supremasi hukum untuk menjamin hak dan memperluas ruang sipil.

The Habibie Center berharap dengan diluncurkannya HDF, maka akan menjadi forum tahunan bersama masyarakat sipil untuk menyuarakan aspirasi dan mengadvokasi berbagai isu dalam upaya memperkuat nilai-nilai demokrasi dan hak asasi manusia. Selain itu, keterlibatan berbagai kalangan masyarakat sipil khususnya organisasi mitra menjadi kekuatan HDF dalam
menilai demokrasi secara objektif, sebagai suatu proses yang terus-menerus berjalan demi mencapai kesejahteraan dan keadilan bagi seluruh rakyat Indonesia.

Sehubungan hal dimaksud, The Habibie Center mengajak mitra NGO yang selama ini bekerja pada isu-isu demokrasi dan HAM sebagai partner strategis serta mitra media sebagai partner yang setia mengawal demokrasi untuk menjadi bagian penting dalam penyelenggaraan HDF.

Continue Reading

Berita

Kasad Pimpin Wisuda Purnawira Pati TNI AD 2023

Published

on

Magelang,

Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Agus Subiyanto memimpin upacara Wisuda Purnawira Pati TNI AD di Gedung Lilly Rohli, Akademi Militer (Akmil), Magelang, Jawa Tengah, Sabtu (11/11/2023).

Rangkaian kegiatan Wisuda Purnawira Pati TNI AD ini berlangsung sejak Kamis lalu (9/11) hingga puncaknya pada hari ini (11/11) yang juga bertepatan dengan peringatan HUT ke-66 Akmil. Tercatat ada 157 Pati yang diwisuda hari ini, terdiri dari satu orang Jenderal, yaitu Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa, tujuh orang Letnan Jenderal TNI (Purn), 49 orang Mayor Jenderal TNI (Purn), serta 100 orang Brigadir Jenderal TNI (Purn).

Dalam kesempatan tersebut, Jenderal TNI (Purn) Andika Perkasa selaku perwakilan wisudawan tertua, secara simbolis menyerahkan pedang pora kepada Perwira Muda Abituren Akmil dan Sepa PK, sebagai simbol penyerahan tongkat estafet kepemimpinan kepada generasi Perwira TNI AD selanjutnya.

Sebaliknya, kepada para wisudawan yang akan memasuki masa purna tugas, telah disiapkan cendera mata berupa Kartu Tanda Anggota (KTA) Persatuan Purnawirawan dan Warakawuri TNI-Polri (Pepabri), Lencana dan KTA Ibu Purnawirawan (Perip), topi dan KTA Persatuan Purnawirawan Angkatan Darat (PPAD), buku Psikografi, serta buku kenangan.

Usai pelaksanaan upacara, selanjutnya Kasad bersama seluruh wisudawan menuju Rumah Makan (Rukan) Husein Akmil untuk melaksanakan syukuran dalam rangka memperingati HUT ke-66 Akmil. Dimana mengawali acara tersebut, dilakukan prosesi pemotongan tumpeng oleh Kasad didampingi Ketua Umum Persit Kartika Chandra Kirana (KCK), yang kemudian diberikan kepada Taruna berprestasi, juga kepada Warakawuri.

Dalam momen tersebut, Letjen TNI (Purn) Afini Boer menyampaikan kesan pesannya dengan mengatakan bahwa perlu kesiapan mental dalam memasuki masa pensiun, sebab akan terjadi beberapa perubahan, baik di bidang kesejahteraan, sosial dan ekonomi.

“Menghadapi hal seperti itu, ini merupakan perhatian yang sangat besar dari pimpinan Angkatan Darat kepada kita, untuk mengantarkan kita memasuki masa purna bakti,” ujarnya mengapresiasi atensi Kasad selaku pimpinan TNI AD.

Continue Reading

Trending